Banana Chocolate Chips Muffin - Monic's Simply Kitchen

Wednesday, July 27, 2016

Banana Chocolate Chips Muffin



banana chocochips muffin


Sepertinya sudah cukup lama neh saya tidak buat muffin lagi, jadi ceritanya ada pisang yang sudah terlalu matang, 2 buah pisang cavendish dan beberapa buah pisang berangan, nah coba buat muffin pisang chocochips (banana chocolate chips muffin) ini. 

Wah ini nih yang saya suka kalau membuat muffin, tinggal aduk-aduk saja adonannya, tuang papercup dan panggang, jadi deh. Tidak serumit kalau buat cake dengan mixer atau buat roti, padahal sebenarnya tadi sempat bingung buat roti pisang lagi kali ya, tapi kembali lagi malas menghinggapi.

Kalau untuk resep sendiri, resep ini kurang lebih sama dengan resep banana chocochips muffin yang dulu sekali pernah saya buat. Nah di resep ini ada penggunaan espresso, yang waktu itu saya ganti dengan kopi bubuk nescafe. Kali ini saya gunakan capucino saja, secara memang saya ada beli capucino beberapa waktu yang lalu.

Saya ini bukan pencinta minuman hangat, kopi-kopian, teh-teh-an, wedang, dll, nah tapi terkadang di saat tertentu ingin minum kopi misalnya, sudah terbayang kopi hangat (tentu pilihan saya kopi yang 3 in one atau kopi dengan krim bukan kopi hitam), beli 1 kotak capucino, tapi belum juga saya nikmati, masih teronggok di dapur. Nah tadi ketika mau buat banana muffin ini, ya sudah pakai capucino saja. Mengenai rasa, sedap juga kok... aih..senangnya makan muffin lagi..

Kalau bicara menyeduh kopi hitam, takaran kopi dan gulanya berapa, saya sampai saat ini masih bingung, terkadang kalau ada saudara atau tetangga dekat yang datang ke rumah di Palembang, saya yang harus menghidangkan kopi pasti bertanya dulu kepada yang bersangkutan, mau gulanya berapa dan kopinya berapa sendok, karena memang menurut saya takaran kopi dan gula ini berbeda-beda tiap orang. 

Dan sampai saat ini memang tidak berkembang kemampuan saya yang ini, secara bapaknya Sophie juga tidak minum kopi, jadi memang sangat jarang kami menyetok kopi di rumah. Kalaupun ingin sesekali beli, dan kalau beli pun, terkadang kami lupa dan ternyata sudah expired.

Okey deh, selama masih belum mood menulis banyak, menulis intro juga kadang tidak nyambung kali ya, he he he... tapi kalau saya langsung tulis resep saja tanpa intro, rasanya bagaimana begitu ya.. kurang seru, ealah tapi bingung juga mau menulis apa lagi, bingung mau cerita apa lagi, apalagi sekarang kondisi sedang tidak fit, ketularan flu dari Sophie, alamak...

Berikut resep banana chocolate muffin yang saya buat kali ini ya... silakan..

resep muffin pisang chocochips

Banana Chocolate Chips Muffin

Bahan :
  • 250 gr pisang tanpa kulit, lumatkan dengan sendok saja tidak usah terlalu halus (saya gunakan campuran pisang cavendish dan berangan)
  • 80 gr blueband cake & cookie, lelehkan (jangan sampai mendidih), dinginkan sejenak (atau gunakan margarin, mentega/butter)
  • 100 gr gula pasir
  • 1 butir telur, kocok lepas (kocok asal kuning dan putihnya bercampur)
  • 1 sendok makan capucino, larutkan dengan 1 sendok makan air panas
  • 180 gr tepung terigu protein rendah, misal merk kunci biru
  • 1 sendok teh baking powder
  • 1/2 sendok teh baking soda
  • 1/4 sendok teh garam
  • 50 gr chocolate chips

Cara membuat :
  1. Panaskan oven, set di suhu 180 derajat celcius, siapkan paper cup
  2. Di mangkuk, campur tepung terigu, baking soda dan baking powder serta garam, ayak jika perlu (saya tidak ayak, hanya campur dengan balloon whisk), sisihkan
  3. Di mangkuk lain ukuran cukup besar, campur pisang halus dan margarin/mentega, aduk hingga rata (cukup aduk dengan sendok kayu atau balloon whisk), tambahkan telur, gula pasir, larutan capucino, aduk rata kembali
  4. Tambahkan tepung, aduk cepat asal rata, masukkan chocochips, aduk rata kembali, tuangkan ke dalam paper cup sampai 3/4 penuh, atau jarak adonan dari tepi atas paper cup kurang lebih 1cm, letakkan paper cup di loyang
    adonan muffin pisang chocochips
  5. Panggang selama kurang lebih 20-25 menit sampai permukaan muffin kecoklatan, test tusuk dengan tusuk sate
  6. Keluarkan dari oven, dinginkan

banana chocolate chips muffin


Nah semoga resep banana chocochips muffin ini bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga cocok dengan selera ya...



Selamat mencoba...



4 comments:

  1. Sudah saya coba resepnya, enak. Makasih 😊👍

    ReplyDelete
    Replies
    1. hai mba Grace... wah sudah coba ya..senangnya saya kalau cocok terima kasih ya..

      Delete
  2. Hi Mba Monic, salam kenal mba..
    Resep2nya selalu enak dan sukses kalau dicoba.
    Terimakasih banyak utk sharingnya. Ijin utk di share ya mba ☺️😘

    ReplyDelete
    Replies
    1. hai mba Mala, salam kenal juga mba..
      wuihhhh senangnya kalau cocok mba dengan resep-resep yang ada di sini...
      Sama-sama mba..silakan mba Mala..

      Delete

Terima kasih sudah berkunjung ke sini dan mau meninggalkan komentar manis atau pertanyaan di sini. Komentar promosi produk dan jualan tidak akan saya tampilkan ya, begitu juga dengan nama URL yang saru. Dan untuk yang berkomentar anonymous mohon cantumkan nama ya biar saya tahu yang berkomentar siapa kan enak jadi bisa panggil mas atau mba. Terima kasih.
EmoticonEmoticon