August 2015 - Monic's Simply Kitchen

Sunday, August 30, 2015

Gulai Buncis Tahu Tauco Tanpa Santan

resep gulai tauco tanpa santan
Versi gulai buncis tahu tauco tanpa santan begini ternyata cukup enak, dan sengaja juga buat yang tidak pedas supaya Sophie bisa ikutan makan dan saya tidak harus masak 2 jenis masakan. Jadi tinggal buat sambal saja.

Bagi penyuka tauco walaupun bagi sebagian orang rasa tauco cukup aneh, maka gulai begini menurut saya pas sekali dengan kombinasi bahan berupa buncis, tahu dan telur puyuh. Apalagi kalau dengan tambahan irisan cabai hijau, makin maknyuss deh.

Nah kalau bicara tentang tauco, dulu sekali ketika tinggal di Palembang, ibu saya bilang kalau tauco Cianjur itu enak, hmmm saya bingung juga kok ibu saya bisa tahu ya. Atau mungkin dulu pernah diberi oleh-oleh oleh keponakannya yang beristrikan orang Cianjur, hmmm saya tidak ingat untuk bertanya tentang yang satu ini.

Dulu pernah ketika kuliah di Bandung dan ketika pulang naek bis, ya iyalah ya secara dulu itu tiket pesawat masih jauh sekali mahalnya dibanding tiket bis. Nah biasa kalau naik bis jurusan Bandung-Palembang, pasti ada mampir istirahat makan di daerah Purwakarta. Hmmmm banyak oleh-oleh berupa manisan yang dijual disekitar tempat pemberhentian bis. Semua kelihatan menggugah selera, terutama manisan salaknya itu, secara dulu saya penggemar manisan salak.

Nah tentu saja selain manisan dan makanan ringan khas jawa barat, seperti dodol, sale pisang, peyeum, ada juga nih yang jual tauco. Biasanya ibu saya titip tauco ini yang dikemas dalam botol kaca. Tetapi setahu saya setelah dimasak saya kok tidak bisa merasakan bedanya antara tauco ini dengan tauco yang asli dari Palembang, he he he...namanya juga tinggal makan ya, apalagi kalau pulang sekolah, lapar tinggal hap...

Jadi kembali lagi ke gulai tauco yang saya masak kali ini, gulai ini saya gunakan daging ayam juga supaya lebih gurih rasanya, walaupun tanpa daging ayam ya tetap gurih, karena memang tauco itu sudah memberikan rasa gurih yang yahud menurut saya. Nah bagi penderita tekanan darah tinggi harap hati-hati menyantap makanan begini. Sebaiknya dihindari sih, karena memang kadar garam pada tauco tinggi sekali.

Nah selama ini saya memang memasak tauco tanpa tambahan garam lagi dan tanpa tambahan penyedap/kaldu bubuk ber-MSG, karena sudah terbayang rasanya yang super-duper asin jika saya tambahkan garam dan MSG. Nanti bakal tuing-tuing kepala saya setelah menyantap gulai tauco kalau begini..he he he...

Untuk resep gulai buncis tahu tauco ini saya gunakan resep standar ya, resep yang sama juga dengan sedikit modifikasi tentunya, yaitu resep gulai tauco ikan khas minang.

Okey deh berikut resepnya ya, silakan...

Gulai Buncis Tahu Tauco Tanpa Santan

Bahan :
  • 300 gr daging ayam (saya gunakan bagian dada tanpa tulang dan kulit, potong sesuai selera)
  • 15 butir telur puyuh rebus
  • 200 gr buncis, iris serong
  • 5 buah tahu putih, potong kotak, goreng
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
  • 3 sendok makan tauco
  • 700 ml air
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus :
  • 8 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 cm jahe
  • 3 cm lengkuas

Cara membuat :
  1. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam, daun jeruk dan serai, aduk rata, tumis hingga bumbu matang
  2. Masukkan daging ayam, aduk rata, masak hingga berubah warna, masukkan tauco, aduk rata lalu tambahkan air, masak hingga kuah mendidih
  3. Tambahkan tahu, telur puyuh dan buncis, masak hingga buncis matang dan kuah mendidih
  4. Cicipi rasanya, jika dirasa terlalu asin bisa tambahkan air sedikit lagi, biarkan mendidih lagi, matikan api, siap disajikan
resep gulai tauco tanpa santan
gulai buncis tahu tauco

Nah semoga resep gulai buncis tahu tauco tanpa santan ini bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera ya...

Saturday, August 29, 2015

Roti Pizza Mini (Metode Sangjin Ko)

resep roti pizza mini
Masih tetap ya dengan resep roti ala Sangjin Ko ini, nah kali ini coba buat roti pizza mini. Secara kalau ingin makan roti buatan sendiri dan tetap tidak ingin repot menguleni, metode Sangjin Ko ini menjadi andalan saya.

Dan masih banyak jenis roti lain yang ingin saya coba dengan metode Sangjin Ko ini. Hmmm ternyata saya suka sekali dengan resep roti ini, wakakak...pembaca Monic's Simply Kitchen jangan bosan ya kalau ketemu resep roti lagi-lagi Sangjin Ko.

Ya begitulah saya, selama saya belum bosan saya akan buat itu terus. Sama saja nih kalau makan atau masak. Nah dulu pernah saya selama beberapa hari mengajak bapaknya Sophie makan di rumah makan yang ada ayam kemanginya. Jadi menu saya ayam kemangi terus sampai saya bosan. Begitu juga pernah karena suka dengan sambal cibiuk, tiap hari sambalnya sambal cibiuk. Sampai bosan baru berhenti.

Untuk roti pizza mini ini sengaja saya buat adonan rotinya empuk, tidak seperti pizza mini atau adonan pizza yang seperti saya suka buat, ya walaupun tanpa ulen juga dan tanpa telur juga. Kalau roti pizza begini maka rotinya empuk tebal.

Untuk toppingnya juga buat yang versi mudah, secara masih ada stok saus spaghetti botolan, nah tinggal memanfaatkan bahan-bahan yang ada di kulkas. Jadi ada sosis ayam, bakso ikan, sayuran beku campur. Karena tidak ada mozarella jadilah pakai keju cheddar saja, ya lumayanlah walau tanpa keju mozarella.

Okey deh, langsung ke resep ya, ini dia..silakan..
Roti Pizza Mini

Bahan :
  • 220 ml susu cair hangat (pastikan tidak panas, kalau panas ragi akan mati)
  • 2 sendok makan gula pasir butiran halus
  • 1 1/2 sendok teh ragi instan
  • 2 1/3 cup tepung terigu protein tinggi
  • 1/3 cup tepung terigu protein rendah
  • 1/4 sendok teh garam
  • 2 sendok makan margarin/mentega, lelehkan, biarkan dingin sejenak 

Bahan topping :
  • 3 buah sosis ayam, potong melintang setebal kurang lebih 5mm
  • 10 butir bakso ikan, potong 2
  • 1 cup sayuran beku campur (terdiri dari wortel, kacang polong, jagung)
  • 3 siung bawang putih cincang
  • 1 buah bawang bombay ukuran sedang, potong kecil
  • 5 sendok saus spaghetti botolan
  • 3 sendok makan saus sambal
  • 5 butir cabai rawit iris (optional, jika ingin pizza super pedas) 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis
  • keju cheddar parut, atau gunakan keju mozarella untuk taburan
  • daun parleys kering untuk taburan (optional)
 
Cara membuat topping :
  1. Tumis bawang putih sampai harum, masukkan bawang bombay dan irisan cabai rawit jika pakai, tumis kembali sampai bawang bombay transparan, masukkan sosis, bakso ikan dan sayuran beku, aduk rata, masak hingga matang
  2. Tambahkan saus spaghetti, saus sambal dan merica bubuk, aduk rata, cicipi rasanya
  3. Matikan api dan sisihkan
 

Cara membuat :
  1. Di mangkuk ukuran cukup besar, campur susu cair dan gula pasir, aduk sebentar sampai gula pasir sedikit larut, tambahkan ragi instan, aduk rata dan biarkan selama kurang lebih 5-10 menit sampai ragi berbusa
  2. Di mangkuk yang lain campur tepung terigu dan garam, aduk dengan sendok saja
  3. Ketika larutan susu ragi sudah berbusa, masukkan tepung ke dalam larutan susu ragi, aduk rata dengan sendok kayu
  4. Masukkan margarin cair, aduk rata dengan sendok kayu kembali, kemudian dengan tangan aduk adonan hingga rata kurang lebih selama 1 menit sampai benar-benar tercampur
    membuat roti sangjin ko
    adonan roti sangjin ko
  5. Bulatkan adonan, tutup mangkuk dengan plastik wrap, diamkan selama 20 menit
  6. Setelah 20 menit adonan akan mengembang, kempiskan adonan, bulatkan kembali adonan, diamkan kembali selama 20 menit
  7. Setelah 20 menit kempiskan adonan kembali dan bulatkan, diamkan lagi selama 20 menit, kempiskan adonan, siap dibentuk
    roti tanpa telur
  8. Bagi adonan menjadi 12 bagian, bulatkan masing-masing sampai selesai
  9. Ambil adonan yang pertama dibulatkan, pipihkan adonan, bisa dengan tangan atau dengan rolling pin sampai membentuk lingkaran setebal kurang lebih 3-5mm, letakkan di loyang beralas kertas roti
  10. Lakukan dengan bulatan kedua dan seterusnya sampai habis
  11. Diamkan selama kurang lebih 20 - 30 menit sampai mengembang
  12. Sementara itu panaskan oven, set di suhu 180 derajat celcius
  13. Beri bahan topping di atas roti secara perlahan sambil disebar ke seluruh permukaan roti dengan sedikit ditekan supaya menempel, taburi dengan keju parut dan parsley kering
  14. Panggang selama kurang lebih 12-15 menit sampai permukaan roti kecoklatan dan keju mengering
  15. Keluarkan dari oven dan dinginkan sejenak
  16. Siap dinikmati kala hangat, beri saus sambal atau saus tomat atau mayonnaise jika suka
resep roti pizza mini tanpa ulen sangjin ko
roti pizza mini

Nah semoga resep roti pizza mini tanpa ulen ini bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera ya...


Friday, August 28, 2015

Resep Salad Champa

salad champa mudah
Salad Champa yang saya buat ini memang sedikit melenceng dari versi asli Salad Champa ala Sherson Liong. Secara memang yang saya buat ini tanpa suwiran daging ayam rebus, tanpa taburan kacang goreng, daun ketumbar/cilantro dan tanpa daun mint juga.

Hanya saja untuk sausnya kurang lebih sama lah ya, secara saya sempat catat bahan-bahan sausnya walaupun memang tanpa takaran, hanya seingat saja kurang lebih takaran yang dimasukkan oleh Sherson Liong di salad champa ini.

Hmmmm siapa sih Sherson Liong itu? he he he saya juga baru ngeh kok kalau ada namanya Sherson Liong ini, nah dia muncul di acara 5 rencah 5 rasa. Jadi setiap kali muncul ya selalu buat 5 jenis masakan, dan selalu saja masakan dia kelihatan mudah dan sederhana. Jadi deh tertarik mengikuti acaranya.

Nah kebetulan yang episode salad champa ini saya kok tertarik untuk mencoba membuatnya sendiri, penasaran juga rasanya dan pastinya sudah terbayang rasa segarnya. Hmmm apalagi kalau dibuat pedas, benar-benar segar pedas nampol. Dan ternyata rasanya ya beda tipis dengan rujak, hanya memang kurang manis dibanding rujak.

Versi Sherson Liong bumbu sausnya ditumbuk dengan lesung batu, nah versi saya pakai chopper saja, lebih mudah dan tidak ribet. Yang suka boleh juga digiling dengan ulekan ya, tentu rasanya lebih nampol kalau diulek.

Okey deh berikut resepnya ya, silakan

Salad Champa
versi Sherson Liong

Bahan :
  • dada ayam rebus, suwir-suwir
  • timun, iris memanjang
  • tomat, buang biji iris memanjang
  • nanas, iris memanjang
  • cabai merah, iris tipis
  • cabai hijau, iris tipis
  • daun ketumbar/cilantro, iris
  • daun mint
  • kacang tanah tanpa kulit, goreng atau sangrai
 
Bahan saus : haluskan kemudian campur rata
  • bawang merah
  • bawang putih
  • cabai rawit
  • kecap manis
  • kecap ikan
  • air jeruk nipis

Cara membuat :
Campur semua bahan salad, kecuali daun mint dan kacang tanah goreng, kemudian setelah tercampur rata tuangkan saus, aduk rata kembali, taburi dengan daun mint dan kacang tanah, siap dihidangkan
 
 
Salad Champa versi Monic's Simply Kitchen
 
Bahan :
  • 1 buah timun ukuran sedang, buang bijinya, iris korek api
  • 1 buah wortel ukuran sedang, iris korek api
  • 1 buah tomat ukuran besar, buang biji, iris memanjang
  • 1/2 buah nanas ukuran sedang, iris memanjang
 
Bahan saus :
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir cabai rawit merah
  • 4 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan kecap ikan
  • 1 sendok makan jus lemon

Cara membuat :
  1. Haluskan bawang merah, bawang putih dan cabai rawit dengan chopper, tuangkan ke dalam mangkuk kecil, tambahkan kecap manis, kecap ikan dan jus lemon, aduk rata
  2. Campur semua bahan salad, kemudian tuangkan saus, aduk rata, siap dinikmati
 
resep salad champa
 
Nah semoga resep salad champa ini bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera ya...

 
 

Wednesday, August 26, 2015

Resep Strawberry Buttermilk Pancake

resep strawberry pancake
Sudah beberapa hari yang lalu janji sama Sophie mau buatkan dia pancake strawberry ini, nah tetap saya gunakan resep yang pakai buttermilk. Nah janji janji tinggal janji atau istilah kerennya jejeteje ini selama beberapa hari karena memang setiap kali ke penjual buah di pasar dekat rumah tidak ada yang jual strawberry. Uppss akhirnya ada juga setelah setiap hari mendatangi kios buah.
Yang namanya stawberry di Batam ini memang cukup langka dan kalaupun ada harganya cukup mahal kalau dibandingkan di tempat lain, hmmm misalnya saja di Bandung atau malah di Batu Malang, ha ha ha...ya iyalah ya...bandingkan harga strawberry di tempat-tempat sejuk begini.
Nah karena sejuknya Bandung, keponakan saya yang berumur 8 tahun, sudah menanam strawberry sendiri di halaman rumahnya, hmmmm sudah terbayang deh bagaimana rasanya memetik buah strawberry sendiri, sesuatu sekali bagi orang-orang yang tinggal di daerah panas seperti Batam ini.
Tadinya saya hanya beli 1 pack strawberry saja, nanti taburi saja atasnya dengan gula halus ataupun kucuri dengan madu, eh tetapi kok rasanya ingin makan dengan saus strawberry yang asam manis, hmmm akhirnya beli 2 pack deh.
Seperti biasa, Sophie sukanya yang original, ogah yang dikasih saus-sausan, jadi dia makan pancake saja tanpa saus, begitu ditawari pakai saus, dia menjauh sambil bilang : ibu saja yang makan, pipi lihat aja, he he he...
resep pancake stroberi mudah
Untuk resep kali ini saya contek dari blognya Sally- Sally Baking Addiction- Strawberry Buttermilk Pancake. Nah memang resep pancake itu macam-macam ya, jadi karena saya juga suka coba-coba ya tidak ada salahnya juga mencoba resep yang beda. Kalau dari segi rasa, saya suka sekali resep fluffy buttermilk pancake karena teksturnya fluffy sekali. Walaupun pancake strawberry ini lemak nian, pancake apel yang pernah saya buat juga enak, pancake oatmeal dengan chocochips juga enak...he he he...
Untuk saus strawberry, saya asal saja, hanya memasak potongan strawberry dengan gula sampai gula larut dan strawberry mulai lunak dan berair. Untuk takaran gula kira-kira saja, dan takaran ini disesuaikan dengan selera saja.
Okey deh, berikut resepnya ya, silakan..
Resep Strawberry Buttermilk Pancake
Bahan :
  • 2 1/4 cup tepung terigu protein sedang
  • 1/3 cup gula pasir
  • 1 sendok teh baking powder
  • 1/2 sendok teh baking soda
  • 2 butir telur ukuran besar
  • 6 sendok makan mentega atau margarin
  • 2 cup buttermilk (campur susu cair dengan 2 sendok makan air jeruk nipis/jus lemon, diamkan kurang lebih 15 menit sampai bergumpal)
  • 1 cup potongan strawberry
  • 2 sendok teh vanilla ekstrak (saya tidak pakai)
Bahan saus :
  • 1 cup potongan stawberry (potong dadu kecil)
  • 3 sendok makan gula pasir

Cara membuat :
  1. Lelehkan mentega atau margarin, jangan sampai mendidih, lalu dinginkan sejenak
  2. Di mangkuk cukup besar, campur tepung terigu, baking powder, baking soda dan gula pasir, aduk rata, sisihkan
  3. Di mangkuk yang lain, kocok lepas telur, tambahkan buttermilk, aduk rata dengan whisk, kemudian tambahkan vanilla ekstrak dan butter, aduk rata kembali
  4. Tuangkan campuran buttermilk ke dalam campuran tepung terigu, aduk rata secara perlahan, adonan akan kental dan masih berbutir, kemudian perlahan masukkan strawberry, aduk kembali perlahan
  5. Panaskan teflon, olesi dengan minyak tipis saja, tuangkan 1 sendok sayur adonan pancake, biarkan menyebar, masak hingga muncul gelembung udara di permukaan dan bagian samping sudah kelihatan kering
  6. Balikkan pancake, masak hingga permukaan bawah kecoklatan
  7. Angkat dan lakukan sampai adonan habis

Cara membuat saus :
Campur gula dan potongan stawberry, masak dengan api sedang sampai gula larut, strawberry lunak dan berair, cicipi rasanya, tambahkan gula jika dirasa kurang manis, matikan api, dinginkan sejenak, kemudian tuang ke atas pancake

resep strawberry buttermilk pancake

Okey deh semoga resep strawberry buttermilk pancake yang mudah ini bisa tetap bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera ya.


Monday, August 24, 2015

Dorayaki Selai Kacang Coklat

kue dorayaki selai kacang coklat
Resep kue dorayaki ini termasuk resep yang sudah lama sekali ingin saya coba, cukup lama sudah ngendon di daftar tunggu resep saya. Saya sendiri baru sekali ini makan dorayaki, padahal sudah tahu ada kue yang namanya dorayaki sudah lama sekali, apalagi kalau bukan tahu dari film kartun terkenal doraemon.

Padahal kalau buat sendiri begini ternyata tidak sulit, tidak perlu cetakan juga, resep kue dorayaki dengan teflon. Dengan bahan sederhana, dengan waktu yang tidak lama juga dan tada...menghasilkan kue yang cocok untuk sarapan. 

Kalau dibandingkan dengan pancake memang lebih padat dorayaki rasanya, dan memang tidak berlemak rasanya, secara memang tidak menggunakan margarin/butter/minyak. Tadi sempat baca lagi resep takut salah resep, eh ternyata memang tidak pakai.

Nah resep ini saya contek dari resep dorayaki resepnya mba Beta Wicaksono dari blognya teh Ayu - momylicious. Nuhun sudah share resepnya teteh...
Dan untuk resep dorayaki ini saya plek gunakan takaran resep mba Beta tanpa modifikasi, hanya saya gunakan measuring cup saja untuk menakar bahan. Eh lupa, saya tambahkan garam sedikit..karena sebenarnya saya lupa dan tidak lihat resep lagi, ternyata resep asli tidak pakai garam, he he he...

Kalau lihat cara membuatnya mirip dengan resep martabak manis dengan teflon deh, jadi permukaan atas adonan dorayaki yang dituang di atas teflon akan bergelembung. Nah bedanya kalau memasak dorayaki ini perlu dibalik jika sudah bergelembung.

Oh iya sebelum saya coba buat sendiri dorayaki ini, saya penasaran sekali kenapa ya dorayaki itu permukaannya bisa mulus begitu, tanpa totol-totol, apa bisa ya saya buat begitu juga? dan ternyata saya bisa saudara-saudara. Dan ternyata kuncinya itu ada di cara membuatnya yang tidak membutuhkan minyak di teflonnya, memang untuk pertama kali hanya cukup mengolesi minyak tipis saja di teflon, kemudian minyaknya dilap, dengan tisu ataupun lap bersih, nah selanjutnya tidak butuh olesan minyak lagi.

Adonan yang dihasilkan cukup kental, jadi ketika dituang di teflon adonan tidak akan melebar kemana-mana. Adonan akan melebar membundar dengan bentuk yang rapi. Ukuran besar kecilnya dorayaki disesuaikan dengan selera saja.

Oh iya, di adonan dorayaki ini ada penggunaan baking soda, nah supaya adonan bisa mengembang dan tidak bantat, sebaiknya gunakan baking soda yang masih bagus. Jika tidak yakin baking soda masih bagus atau tidak bisa dites dengan cara memasukkan baking soda ke dalam air panas, jika air berbuih maka tandanya baking soda masih bagus.

Okey deh berikut resepnya ya, silakan...

Dorayaki Selai Kacang Coklat
untuk 8 buah diameter kurang lebih 10cm

Bahan :
  • 2 butir telur
  • 80 gr gula pasir
  • 1 sendok makan madu
  • 1/2 sendok teh baking soda/soda kue
  • 130 gr tepung terigu protein rendah
  • 50 ml air
  • 1/4 sendok teh garam (saya tambahkan sendiri)

Cara membuat :
  1. Campur baking soda dan tepung, aduk rata, jika perlu diayak, sisihkan
  2. Di mangkuk ukuran sedang, campur telur, madu dan gula, aduk dengan whisk hingga sedikit mengembang dan gula mulai larut (saya kocok kurang lebih selama 3 menit)
  3. Masukkan campuran tepung terigu dan baking soda, aduk dengan whisk asal rata, kemudian tambahkan air, aduk rata kembali dengan cepat, diamkan selama kurang lebih 10 menit
  4. Ketika sudah 10 menit, adonan akan kelihatan muncul gelembung udara di permukaannya, aduk kembali sebentar
  5. Panaskan teflon, olesi minyak tipis saja kemudian lap dengan tisu atau lap bersih
  6. Tuangkan adonan menggunakan sendok sayur, biarkan adonan menyebar membentuk bundar, kemudian tutup teflon, diamkan selama kurang lebih 2 menit sampai muncul gelembung udara di permukaan dorayaki dan bagian tepinya kering
  7. Balikkan dorayaki, masak sebentar saja sampai bagian bawah kecoklatan
  8. Angkat, lakukan sampai adonan habis
resep dorayaki praktis mudah
cara membuat dorayaki

Setelah semua matang, olesi satu bagian dorayaki dengan selai kesukaan atau kalau mau versi original dengan pasta kacang merah. Tutup dengan dorayaki yang lain, siap dihidangkan.

dorayaki resep mudah
dorayaki

Nah semoga resep dorayaki isi selai kacang coklat ini bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera ya.



Sunday, August 23, 2015

Telur Asin Ayam Homemade

cara membuat telur asin ayam homemade
Penasaran juga, akhirnya saya coba deh buat telur asin sendiri dengan menggunakan telur ayam dan dengan cara yang sangat mudah. Walaupun hasilnya sangat aneh di kuning telurnya, tidak cantik seperti telur asin bebek pada umumnya dan tidak secantik telur asin yang saya contek resepnya, he he he...ya paling tidak pernah mencoba.

Resep telur asin ini saya gunakan resep telur asin homemade mba Lynda Maitimu - Real Kitchen NL. Terima kasih resepnya mba...sangat mudah dan dari segi rasa, memuaskan. Jadi kalau sedang ingin buat telur asin sendiri sudah bisa nih sekarang.

Nah saya pikir kenapa telur asin saya bentuknya aneh karena telurnya bukan telur segar kali ya, telur ini sudah beberapa hari saya beli di pasar. Nah di pasar sendiri entah sudah berapa lama umurnya. Karena saya punya idenya beberapa hari sebelumnya dan sudah siap beli telur dan garam kasar, tetapi malas melanda akhirnya tertunda. Dan rasanya malas kalau harus ke pasar lagi, dan telur yang saya buat telur asin ini hanya sedikit, 8 butir telur saja.

Untuk pembuatan telur asin ini sendiri sih membutuhkan waktu 2 minggu, dan setiap hari sih sebaiknya air garamnya diaduk, dengan terlebih dulu mengeluarkan telurnya. Nah karena saya lupa, baru ingat kalau buat telur asin, di hari ketiga baru saya aduk. Kemudian, baru ingat lagi di hari ketujuh, sekalian penasaran saya coba deh rebus satu butir di hari ketujuh itu. Dan ternyata belum berasa asin sekali, hanya rasa asin yang sangat tipis.

Hmmm akhirnya saya lupa kembali kalau saya punya telur asin, ingatnya setelah 2 minggu lebih satu hari. Nah tanpa coba-coba lagi ya saya rebus semua saja sisa 7 butir telurnya. Dan hasilnya tada..seperti tampak pada gambar, he he he...tetapi rasanya sudah persis telur asin biasa beli, hanya memang tidak seasin yang biasa beli. Nah standar saya sudah cukup.

Jika mau lebih asin lagi sebaiknya memang setelah 2 minggu ditest kembali rebus satu atau 2 butir, kalau kurang asin, lanjutkan merendam telurnya, jika terasa asin sekali maka cukup rendam telur asin sebelum direbus dengan air dingin selama beberapa jam. Ups...itu tips dari mba Lynda tentunya...yang sudah beberapa kali buat telur asin ini.

Okey yang mau coba, berikut cara membuatnya ya...

Telur Asin Ayam Homemade

Bahan :
  • 20 butir telur ayam (saya gunakan 8 butir)
  • 1 kg garam jenis apa saja (saya gunakan 400 gr garam kasar)
  • air secukupnya (saya gunakan 500ml)

Cara membuat :
  1. Cuci bersih telur ayam, jangan menggunakan air hangat, lalu tiriskan
  2. Masukkan air ke dalam wadah, isi setengah bagian saja yang sekiranya pas untuk jumlah telurnya, lalu tuangkan garam, aduk hingga rata dan garam mulai larut
  3. Masukkan telur satu persatu sampai telur benar-benar terendam air garam
    telur asin ayam homemade
    cara membuat telur asin homemade
  4. Tutup wadah
  5. Setiap hari aduk air garamnya dengan terlebih dahulu mengeluarkan telur satu persatu supaya telur tidak pecah
  6. Masukkan kembali telur ke dalam air garam, tutup kembali wadah
  7. Setelah kurang lebih 2 minggu telur asin bisa dikeluarkan dari air garam, tes terlebih dahulu 1 atau 2 butir dengan cara merebusnya untuk mendapatkan rasa asin yang diinginkan, jika kurang asin tambahkan waktu perendaman, jika terlalu asin, rendam telur dengan air dingin selama beberapa jam

Nah semoga resep mudah cara membuat telur asin ayam homemade ini tetap bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera ya.
 



Thursday, August 20, 2015

Puding Melon Nutrijell

resep puding nutrijel
Nih sedang iseng saja buat puding melon nutrijell ini, secara kebetulan ada melon orange atau rock melon namanya. Melon yang jadi favorit Sophie, nah jadinya coba buat puding ini deh. Memang membuat puding nutrijell melon ini cukup mudah, hanya mengikuti petunjuk dan takaran yang tertera di kemasan.

Nah puding nutrijell ternyata jadi jajanan pagi hari yang cukup laris selama ini yang saya perhatikan, walaupun saya belum pernah sekali pun beli puding ini. Karena menurut saya kalau mau ya tinggal buat sendiri.

Pelanggan setia puding nutrijell ini tentu saja anak-anak, biasanya puding ini ditempatkan di cetakan popsicle, diberi stik kayu es krim. Puding nutrijell ini tentu saja sangat menarik buat anak-anak, dengan warna cerah dan rasa yang segar karena berasa buah-buahan.

Kadang-kadang kalau beli kue Sophie suka juga minta beli puding ini, hanya biasanya saya bilang nanti kita buat saja ya, dan untungnya dia setuju. Nah tadi ketika saya bilang ayo kita buat jeli yuk, dia langsung semangat, yeay jeli, jeli...

Jadi beberapa kali dia minta lihat puding yang sedang dimasak di kompor, jadi saya angkat pancinya dan beri dia lihat. Hmmm dia cukup senang dan dengan antusias menunggu selesai prosesnya sampai bisa dia nikmati.

Nah memang kalau membuat puding dengan isian buah-buahan dan ingin buahnya tetap di dasar tidak mengapung, maka sebaiknya tata buah di cetakan, kemudian ketika larutan puding sudah siap tuang, sebaiknya tuang secukupnya supaya buah tidak mengapung, biarkan sejenak hingga agak keras, sehingga posisi buah stabil baru deh tuangkan larutan puding perlahan.

Karena tadi tidak cukup sabar menunggu, maka tentu saja ada potongan melon yang melayang, tidak di dasar, he he he. Jadi dimaklumi saja ya penampilannya, nah untungnya buat makan sendiri, kalau untuk dijual dan untuk disajikan kepada orang lain tentu lain perkara. Hmmm walaupun bukan hal yang cukup signifikan juga bagi saya.

Okey deh berikut resepnya ya, silakan

Puding Melon Nutrijell

Bahan :
  • 1 bungkus nutrijell melon
  • 6 sendok makan gula pasir (sesuaikan dengan selera)
  • 700 ml air
  • melon orange secukupnya, potong sesuai selera

Cara membuat :
  1. Tata potongan melon di dasar cetakan, sisihkan
  2. Di panci, campur gula pasir dan bubuk nutrijell, tuangkan air perlahan, aduk rata sampai bubuk nutrijell larut
  3. Masak dengan api kecil sampai mendidih sambil sesekali diaduk dan ketika akan mulai mendidih diaduk terus, cicipi rasanya, tambahkan gula jika dirasa kurang manis
  4. Matikan api, diamkan selama kurang lebih 3 menit, tambahkan fruit acid yang terdapat di belakang kemasan, aduk rata
  5. Tuangkan ke dalam cetakan secukupnya saja untuk menahan posisi potongan melon di dasar cetakan, setelah agak keras, tuangkan sisanya secara perlahan
  6. Dinginkan, masukkan ke dalam kulkas
  7. Siap dinikmati kala dingin
resep mudah puding melon nutrijel
puding melon nutrijell

Nah semoga resep puding melon nutrijell ini, walaupun mudah dan sederhana, tetap bisa bermanfaat ya, silakan mencoba, semoga sesuai dengan selera.



Tuesday, August 18, 2015

Sup Ayam dengan Tahu, Bakso & Telur Puyuh

resep sup untuk anak
Ini jenis sup yang cocok buat anak-anak, sup yang simpel dan mudah dibuat pastinya, sup ayam dengan tahu, bakso dan telur puyuh. Dan standar pelengkap sup yaitu wortel dan kentang serta duo daun bawang daun seledri.

Saya jadi ingat nih kalau membahas sup yang ada wortel dan kentangnya, dulu teman sekolah saya pernah bilang kalau dia paling tidak suka wortel, dan saya tanya kenapa? padahal wortel kan enak, ada rasa manis-manisnya. Dan apa yang dia bilang, katanya wortel itu bau tanah..ha ha ha...dan saya tanya kalau kentang bagaimana, kan sama-sama tuh ditanam di tanah.

Dia bilang kalau kentang sih masih tidak begitu berasa bau tanahnya, jadi saya masih mau makan kentang, begitu katanya. Nah entahlah apakah sampai sekarang dia masih tidak suka wortel atau tidak, saya tidak pernah ingat mau bertanya tentang wortel ini.

Ya begini kalau masalah selera dan ketidaksukaan seseorang akan suatu bahan makanan dan kenapa tidak suka bahan-bahan tersebut. Ada yang hanya bilang tidak tahu ya, saya kok tidak suka dengan ini, rasanya aneh saja.

Nah ada juga nih sepupu saya yang paling tidak suka durian, setiap bau durian yang tajam dia pasti akan merasa mual. Hadeuh dulu ketika kami melakukan perjalanan naik mobil dari Palembang dengan tujuan Bali...semangat ya...jauh sekali dari Palembang ke Bali naik mobil.

Itu ketika kami masih sekolah, nah kebetulan sepupu saya itu memang tinggal di Palembang dan rencana mau pulang ke Bali liburan ketemu keluarganya. Hmmm dulu itu memang pilihan menggunakan mobil sendiri karena sekalian jalan-jalan dan bisa singgah-singgah ke beberapa kota di mana ada saudara-saudara orang tua saya.

Nah kalau yang namanya perjalanan dari Palembang ke Lampung, melewati daerah Ogan Komering Ilir, maka biasanya kalau sedang musim durian, di tepi-tepi jalan banyak yang jual durian dan pastinya harganya murah.

Jadi ketika berhenti mau beli durian, kami semua sebagai pecinta durian, langsung senang donk, yeay makan durian, tetapi karena sepupu saya sudah mulai ribut, dia bilang dia tidak tahan baunya, nanti kalau ada baunya dan sepanjang jalan dia mual dan muntah malah repot. Hmmmm akhirnya kami semua mengalah...batal beli durian, ya sudah bapak hanya bilang nanti kalau sampai Palembang lagi saja kita beli, sekarang tidak usah beli dulu. 

Nah sama juga dengan bapak saya, dia paling tidak suka dengan cempedak, jadi ketika musim cempedak, di pasar dan penjual buah banyak cempedak, kami tidak bisa beli cempedak, karena bapak saya paling anti dengan bau cempedak, jadi kalau ada cempedak bakalan bau sekali rumah. Jadi dimana kami bisa merasakan cempedak? ya paling di rumah tetangga..he he he...

Ha ha ha jadi setiap orang memang ada saja makanan yang tidak disukai dengan berbagai alasan, nah kadang terasa aneh kalau kita suka tetapi orang lain tidak suka. Dan lebih aneh lagi kalau kita tidak suka kok malah banyak orang yang suka, he he he... Jadi kalau menurut saya selera ya selera, tidak bisa dipaksakan.

Wuahaha...panjang lagi ceritanya, kembali ke resep sup ayam ini ya, berikut resepnya (pada dasarnya menggunakan resep sup kimlo, hanya beda di beberapa bahan)

Sup Ayam dengan Tahu, Bakso & Telur Puyuh

Bahan :
  • 1 buah dada ayam dengan tulang tanpa kulit (berat kurang lebih 300gr)
  • 1500 ml air
  • 15 butir telur puyuh rebus
  • 15 butir bakso ikan
  • 5 buah tahu putih ukuran 4x4cm, potong 2 masing-masing
  • 2 buah kentang ukuran sedang, potong-potong
  • 2 buah wortel ukuran sedang-kecil, potong-potong
  • 2 batang daun bawang, iris
  • 3 batang daun seledri, iris
  • 1 buah bawang bombay ukuran sedang, potong kecil atau cincang
  • 5 siung bawang putih, cincang
  • 1 sendok makan kecap ikan
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh garam (sesuaikan dengan pemakaian dan rasa kecap ikan yang asin)
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat :
  1. Rebus dada ayam hingga ayam matang dan air kaldu mendidih, angkat ayam, suwir-suwir dan masukkan kembali ke air kaldu berikut tulangnya
  2. Tumis bawang putih sampai harum dan kekuningan, masukkan bawang bombay, tumis hingga harum dan tansparan, beri merica bubuk, aduk rata, masukkan tumisan bumbu ke dalam panci berisi air kaldu
  3. Masukkan wortel dan kentang, masak hingga wortel dan kentang empuk
  4. Tambahkan bakso ikan, telur puyuh, tahu, daun bawang dan daun seledri, serta kecap ikan, aduk rata perlahan supaya tahu tidak hancur
  5. Masak kembali hingga kaldu mendidih, cicipi rasanya, tambahkan garam dan merica bubuk jika dirasa perlu
  6. Angkat dan siap dihidangkan

Nah semoga resep sederhana, mudah dan cocok untuk makanan anak ini, resep sup ayam dengan tahu, bakso dan telur puyuh ini bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera.


Monday, August 17, 2015

Resep Blueberry Turnover dengan Kulit Pastry Instan

blueberry turnover puff pastry instan
Olahan puff pastry memang banyak, salah satunya adalah blueberry turnover, nah mudah sekali kalau menggunakan kulit puff pastry instan. Sebenarnya bisa saja membuat kulit puff pastry sendiri, hanya saja setelah mencobanya sendiri kok saya merasa kewalahan, he he he, malas mungkin ya tepatnya.

Memang membuat kulit pastry sendiri, dengan butter ataupun korsvet dari lemak nabati, membutuhkan usaha yang cukup lumayan, terbayang harus beberapa kali menggilas adonan, melipat dan memasukkan adonan ke dalam kulkas, lakukan lagi menggilas, melipat, tetapi puas kalau hasilnya terlihat lapisannya merekah ketika dipanggang.

Saya sebenarnya sudah coba buat kulit puff pastry sendiri dulu sekali sebelum mulai ngeblog, baik itu dengan butter ataupun korsvet, dan menurut saya kulit pastry dengan butter terasa lebih enak. Hmmm kapan deh punya keinginan buat kulit pastry sendiri, masih belum tahu saya, he he he..tunggu mood datang suatu saat mungkin saya akan coba lagi.

Nah karena sudah merasa sangat mudah membuat olahan pastry dengan kulit pastry instan, maka kali ini punya ide buat turnover, hanya bukan apple turnover yang cukup terkenal resepnya. Karena tidak punya apel, maka saya coba buat blueberry turnover saja, secara ada stok frozen blueberry di freezer. 
Sudah beberapa resep yang saya buat dengan kulit puff pastry instan, seperti cheese stick, cheese roll, palmiers, banana roll, danish roll dan tuna puff. Wah masih banyak yang mau saya coba lagi nih resep lainnya.
Okeh deh sekarang lanjut ke resepnya saja ya, silakan..

Resep Blueberry Turnover dengan Kulit Pastry Instan 

Bahan :
  • 1 lembar kulit puff pastry instan ukuran 20x20cm (saya gunakan merk Edo)
  • 100 gr frozen blueberry
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 1 sendok teh jus lemon 

Bahan olesan : campur jadi satu
  • 1 kuning telur
  • 1/4 sendok teh madu
  • 1 sendok teh susu cair

Cara membuat :
  1. Di mangkuk ukuran sedang, campur blueberry dengan gula pasir dan jus lemon, aduk rata, diamkan sejenak di kulkas kurang lebih selama 20 menit
  2. Keluarkan kulit puff pastry instan dari freezer, diamkan selama kurang lebih 20 menit sampai kulit puff lembut (ikuti petunjuk di kemasan)
  3. Letakkan di tempat beralas tepung, bagi menjadi 9 bagian (gunakan pisau untuk memotong kulit puff)
  4. Ambil satu kulit puff pastry instan, gilas hingga sedikit melebar, isi dengan blueberry secukupnya, tutup membentuk segitiga, rapatkan tepi-tepinya dengan cara menekannya
  5. Tekan-tekan dengan garpu hingga benar-benar rapat
    cara membuat blueberry turnover
  6. Sementara itu panaskan oven, set di suhu 180 derajat celcius
  7. Letakkan di loyang beralas kertas roti, olesi dengan bahan olesan, iris permukaan dengan pisau
    bluberry turnover pastry instan
     
  8. Panggang selama kurang lebih 20 menit hingga permukaan keemasan dan kelihatan kering
  9. Keluarkan dari oven dan dinginkan
    blueberry turnover

Nah semoga Resep Blueberry Turnover dengan Kulit Pastry Instan bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga suka.

resep blueberry turnover
blueberry turnover



Saturday, August 15, 2015

Tumis Sawi Minyak Bakso Ikan

resep tumis bok choy praktis
Posting resep mudah dan praktis dulu ya, resep yang bagi pemula baru masuk dapur juga bisa masak yang beginian, hanya tumis sawi minyak bakso ikan atau tumis bok choy. Untuk sayuran ini kadang saya suka asal saja sebut ya, kadang saya bilang pak choy juga kadang saya sebut sawi minyak juga. Hmm pada dasarnya sih sama saja ya...jadi suka-suka deh dengan namanya.

Kalau dari segi rasa, menurut saya pak choy ini enak, tidak pahit dan kalau ditumis dengan bumbu sederhana saja sudah enak. Hmmm direbus juga enak...Kalau dari segi harga, di Batam sendiri harga sayuran cukup mahal. Nah pak choy sendiri mahal harganya, 3 kuntum pak choy bisa seharga 5 ribu rupiah.

Kadang-kadang harga sayuran benar-benar melonjak, kangkung saja bisa seharga 15 ribu rupiah per kilo dan ditimbang dengan akarnya juga, he he he...ya memang kalau beli sih tidak sampai 1 kg biasanya. Hanya tetap saja mahal, eh tetapi harga normal kangkung berkisar di 8 ribu - 10 ribu saja akhir-akhir ini.

Kalau belanja di pasar di tempat langganan, biasanya ambil sendiri yang dibutuhkan, kemudian baru deh ditimbang kemudian dihitung oleh penjual. Nah kalau sudah belanja begini, saya tidak akan bertanya berapa harga masing-masing bahan. Hanya kalau ada bahan-bahan yang melonjak tinggi misalnya harga tomat melambung, biasanya penjual akan info, tomat sekarang segini lho kak harganya, mahal. Hmmm itu supaya tidak kaget pembelinya.

Dan biasanya sebagian besar pembeli ya seperti saya, ambil sendiri secukupnya, kemudian baru dihitung harganya oleh penjual. Dan biasanya anak-anak kos yang pekerja PT...biasa disebut begitu untuk orang-orang yang kerja di industri, beli ya tomat 1buah, cabe sedikit dan sayur juga sedikit, ya tidak masalah, tetap dihitung, mirip belanja di warung. Dulu saya kos juga begitu kalau ingin masak belanja juga sedikit begini, hanya belanjanya di warung. Enak juga kalau belanja begini, he he he... secukupnya sesuai kebutuhan. Jadi tidak ada bahan terbuang, mau masak lagi ya belanja lagi.

Waktu kos dan masih kerja PT, malah jarang masak sih, malas dan capek sekali rasanya, apalagi kalau sudah yang namanya overtime/OT, beuh kebayang capeknya. Kalau sedang libur dan sedang mood ya paling masak nasi goreng dan buat mie instan dengan sayur, telur dan cabai rawit yang banyak.

Nah kalau bukan di tempat langganan saya, biasanya malah saya suka yang bulat-bulat, misalnya tanya dulu cabai merah berapa 1/4kg, kemudian baru pilih-pilih cabe masukin kresek sendiri, timbang sendiri, begitu juga dengan tomat misalnya, tanya perkilo berapa, kemudian baru deh pilih dan timbang sendiri. Hmmm ternyata banyak juga yang begini saya lihat. 

Ha ha ha kenapa malah ngelantur cara belanja di pasar yak...sudah bingung mau menulis apa kali ya saya, orang resepnya juga mudah sekali begini. Daripada tidak ada yang dibahas...sepi rasanya kalau hanya tulis resep...he he he...

Okey deh yang masih mau resepnya ini ya..

Tumis Pak Choy Bakso Ikan

Bahan :
  • 5 kuntum pak choy, cuci bersih, potong sesuai selera
  • 10 butir bakso ikan, potong 2
  • 1 buah tomat ukuran sedang, potong sesuai selera
  • 5 butir bawang merah, iris
  • 3 siung bawang putih, iris
  • 1/4 sendok teh garam (sesuaikan dengan selera, bisa ditambahkan)
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis
  • 100 ml air 

Cara membuat :
  1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan tomat, aduk rata
  2. Tambahkan bakso ikan, aduk rata, masak sebentar
  3. Masukkan pak choy, aduk rata, masak hingga mulai layu tetapi masih renyah
  4. Tambahkan garam dan merica bubuk, beri air, aduk rata
  5. Masak sebentar hingga kuah mendidih, cicipi rasanya
  6. Angkat dan siap dihidangkan

Nah semoga resep tumisan mudah tumis sawi minyak/bok choy/pak choy dengan bakso ikan ini tetap bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera ya.



 

 

Thursday, August 13, 2015

Roti Keju Mini Tanpa Ulen (Metode Sangjin Ko)

roti tanpa ulen sangjin ko
Sudah cukup lama tidak buat roti-rotian, tadi ada ide buat roti lagi, buat roti keju mini saja, roti yang Sophie suka. Hmmm tetap ya karena saya sangat malas mengulen roti tapi ingin rotinya lembut maka saya pakai lagi resep roti tanpa ulen ala sangjin ko
Nah memang roti ala sangjin ko ini tidak perlu ulen sebagaimana kalau kita membuat roti biasa, akan sangat tertolong jika menggunakan metode ini bagi yang masih mengulen manual seperti saya, tangan tidak akan pegal-pegal, he he he. 

Oh iya roti ini tidak menggunakan telur di adonannya, tetapi jangan kuatir, rotinya tetap lembut kok. Hmmm bagi yang mau usaha roti-rotian, roti ini memang cukup ekonomis deh dan menghemat tenaga pastinya. Yang penasaran dan belum pernah mencoba membuat roti ini, silakan coba, siapa tahu jadi suka juga, dan bisa jadi andalan resep roti ala sangjin ko ini.
Roti keju yang saya buat kali ini, saya buat ukuran mini saja. Dari 1 resep yang tercantum di bawah menghasilkan 16 buah roti. Nah bagi mau membuat ukuran besar, silakan disesuaikan dengan selera masing-masing.

Untuk melihat roti ala sangjin ko yang pernah saya buat silakan lihat di roti lembut tanpa ulen ala sangjin ko dan homemade burger bun metode sangjin ko

Okey deh berikut resep rotinya ya, silakan...

Roti Keju Mini
Bahan :
  • 220 ml susu cair hangat (pastikan tidak panas, kalau panas ragi akan mati)
  • 2 sendok makan gula pasir butiran halus
  • 1 1/2 sendok teh ragi instan
  • 2 1/3 cup (260gr) tepung terigu protein tinggi
  • 1/3 cup (40gr) tepung terigu protein rendah
  • 1/4 sendok teh garam
  • 2 sendok makan margarin/mentega, lelehkan, biarkan dingin sejenak
  • 180 gr keju cheddar (30 gr diparut untuk hiasan, 150 gr dipotong kotak kecil sesuai selera)

Bahan olesan :
  • 1 kuning telur
  • 1/4 sendok teh madu
  • 1 sendok teh susu cair

Cara membuat :
  1. Di mangkuk ukuran cukup besar, campur susu cair dan gula pasir, aduk sebentar sampai gula pasir sedikit larut, tambahkan ragi instan, aduk rata dan biarkan selama kurang lebih 5-10 menit sampai ragi berbusa
  2. Di mangkuk yang lain campur tepung terigu dan garam, aduk dengan sendok saja
  3. Ketika larutan susu ragi sudah berbusa, masukkan tepung ke dalam larutan susu ragi, aduk rata dengan sendok kayu
  4. Masukkan margarin cair, aduk rata dengan sendok kayu kembali, kemudian dengan tangan aduk adonan hingga rata kurang lebih selama 1 menit sampai benar-benar tercampur
    membuat roti sangjin ko
    adonan roti sangjin ko
  5. Bulatkan adonan, tutup mangkuk dengan plastik wrap, diamkan selama 20 menit
  6. Setelah 20 menit adonan akan mengembang, kempiskan adonan, bulatkan kembali adonan, diamkan kembali selama 20 menit
  7. Setelah 20 menit kempiskan adonan kembali dan bulatkan, diamkan lagi selama 20 menit, kempiskan adonan, siap dibentuk
    roti tanpa telur
  8. Bagi adonan menjadi 16 bagian, bulatkan masing-masing sampai selesai
  9. Ambil adonan yang pertama dibulatkan, pipihkan adonan, bisa dengan tangan atau dengan rolling pin, isi dengan potongan keju, tutup kemudian bulatkan kembali, letakkan di loyang beralas kertas roti
  10. Lakukan dengan bulatan kedua dan seterusnya sampai habis
  11. Diamkan selama kurang lebih 20 - 30 menit sampai mengembang
  12. Sementara itu panaskan oven, set di suhu 180 derajat celcius
  13. Olesi permukaan roti dengan bahan olesan, taburi dengan keju parut
  14. Panggang selama kurang lebih 12-15 menit sampai permukaan roti kecoklatan dan keju mengering
  15. Keluarkan dari oven dan dinginkan
 
roti keju metode sangjin ko
roti keju tanpa ulen
Nah semoga resep roti mini keju metode sangjin ko ini bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera ya. 


resep roti tanpa ulen sangjin ko
roti keju mini




Tuesday, August 11, 2015

Gulai Tauco Ikan Khas Minang

resep gulai tauco ikan khas minang
Gulai ikan tauco dengan tahu dan pelengkap lainnya khas Minang/Padang ini kalau boleh saya bilang memang rasanya khas. Dan gulai begini tidak semua rumah makan padang yang jual, hmmm sudah pernah buat gulai buncis tempe tauco yang pada dasarnya sama bumbunya, jadi tinggal gunakan resep yang sama saja.

Ketika ke pasar tadi ya kok kebetulan lihat ada rimbang atau takokak atau terong kecil bulat ini, wah kebetulan deh, pas sekali nih gulai ikan tauco yang saya buat akan cukup lengkap. Padahal tadi sudah sempat lupa beli pete, secara gulai tauco buncis sebelumnya minus pete jadi diprotes bapaknya Sophie, kurang pete deh gulainya.

Oh iya, saya sebelumnya sempat bingung deh bedanya takokak/rimbang dengan leunca. Selama ini saya pikir sama saja, he he he...Ternyata takokak dan leunca ini memang masih satu genus tetapi beda jenis. Dan ternyata, ada juga bedanya di kulitnya, kalau leunca kulitnya agak lebih tipis daripada takokak/rimbang ini. Hmmm daunnya juga berbeda, kalau daun rimbang, lebih besar daripada daun leunca. Nah ternyata saya baru menyadari kalau tanaman terong bulat kecil di rumah di Palembang adalah tekokak bukan leunca, he he he.

Oh iya perbedaan yang cukup jelas bisa dilihat di batangnya, kalau batang leunca tidak berduri, batang rimbang berduri, lumayan juga kalau memanen rimbang. Dulu pernah pulang ke Palembang, lihat banyak sekali buahnya, duh ingat teman orang Padang yang suka sekali masak gulai tauco dengan rimbang ini. Jadi dengan semangat saya panen itu rimbang, bawa ke Batam. Lumayan juga deh tangan terkena duri halusnya.

Gulai tauco khasnya masakan padang ini, memang pada dasarnya cukup mudah untuk dibuat, jadi daripada beli lebih baik buat kan. Nah karena masih ada stok tauco, yang sebelumnya saya buat sambal tahu tauco khas Medan yang rasanya mantap kali pun. Maka beralih ke masakan padang yang rasanya mantap bana iko. 

Untuk ikannya sendiri ya bebas-bebas saja ya, kalau di rumah makan padang di sini, biasanya pakai ikan benggol atau bisa juga ikan kembung, ataupun ikan tongkol, biasanya memang jenis ikan laut ya. Belum pernah lihat gulai ikan tauco ini pakai ikan air tawar. 

Okey deh yang mau catat resepnya, ini dia ya..silakan

Gulai Tauco Ikan Khas Minang

Bahan :
  • 800 gr ikan laut (saya gunakan ikan benggol, lihat bentuk ikan benggol di pempek kulit )
  • 1 buah jeruk nipis ukuran besar
  • garam secukupnya untuk membumbui ikan (saya tidak pakai)
  • 2 papan petai
  • 100 gr rimbang/tekokak
  • 200 gr buncis, iris serong
  • 6 buah tahu putih, potong kotak, goreng
  • 5 buah cabai hijau, iris serong
  • 5 buah cabai merah, iris serong
  • 10 butir cabai rawit merah, biarkan utuh
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
  • 3 sendok makan tauco, haluskan dengan sedikit air menggunakan blender
  • 200 ml santan (saya gunakan santan instan 65ml+air)
  • 600 ml air
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus :
  • 8 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 cm jahe
  • 3 cm lengkuas

Cara membuat :
  1. Bersihkan ikan, kucuri dengan air jeruk nipis, diamkan selama kurang lebih 15 menit
  2. Goreng hingga garing, sisihkan 
  3. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam, daun jeruk dan serai, aduk rata, tumis hingga bumbu matang
  4. Masukkan rimbang/tekokak, aduk rata, masak hingga berubah warna, masukkan tauco halus, aduk rata lalu tambahkan air, masak hingga kuah mendidih dan rimbang matang
  5. Masukkan santan, aduk rata
  6. Tambahkan tahu, pete, cabai hijau, cabai merah, cabai rawit merah dan buncis serta ikan, masak hingga buncis matang dan kuah mendidih
  7. Cicipi rasanya, matikan api, siap disajikan

resep gulai ikan tauco padang
gulai tauco ikan

Nah semoga resep gulai tauco ikan dengan buncis, pete, tahu dan rimbang khas Minang/Padang ini bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera ya.


Monday, August 10, 2015

Spaghetti Saus Jamur Shitake Cabai Hijau

resep spaghetti jamur cabai hijau praktis
Masakan pasta yang menurut saya sangat praktis, spaghetti saus jamur shitake dengan cabai hijau. Praktis karena pakai saus botolan spaghetti, he he he. Nah kalau resep begini tentu sangat praktis kan, hmmm tetapi rasanya bagi penyuka pasta ya enak-enak saja, seperti halnya saya, menurut saya rasanya enak-enak saja.

Spaghetti aglio e olio yang berbumbu minimalis juga ya kok terasa enak, apalagi yang ini, he he he, lebih enak lagi. Nah tetapi memang kalau dari segi kepraktisan resep begini memang layak dibuat, hanya bagi yang bermasalah dengan saus-sausan begini yang tentu saja berpengawet, berkadar garam cukup tinggi dan juga pastinya mengandung penguat rasa, sebaiknya ya tidak membuat masakan begini.

Memang di blog saya ini ada resep-resep diet rendah garam, eh ada juga resep begini, he he he, tidak konsisten memang, ya begitulah. Resep rendah garam saya buat kalau memang saya rasa memang kepala sedang berat dan memang harus berpantang makanan berkadar garam tinggi. Nah lho kalau sedang biasa saja ada kalanya ya masaknya begini deh, jadi maklum saja ya.

Untuk spaghetti kali ini, saya gunakan cabai hijau saja, secara memang sedang ada stok cabai hijau di kulkas. Masalah cabai dan jamur sih suka-suka ya jenisnya. Tergantung stok yang ada juga. Nah kalau jamur shitake begini hanya saya yang suka, jadi spaghetti ini buat saya sendiri. Dan saya bebas untuk menambahkan berapapun cabai sesuai selera saya, tidak ada yang akan protes, he he he...

Okey deh, lanjut ke resep saja ya, silakan

Spaghetti Saus Jamur Shitake Cabai Hijau 

Bahan :
  • 1 porsi spaghetti, masak sampai aldente sesuai petunjuk kemasan
  • 1 buah bawang bombay ukuran kecil, belah 2 membunjur, iris tebal 1cm
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 5 buah jamur shitake, potong 2
  • 3 buah cabai hijau, iris serong
  • 3 butir cabai rawit merah, iris halus
  • 3 sendok makan saus spaghetti botolan 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk atau sedikit saja seujung kuku
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat :
  1. Tumis bawang putih sampai harum, masukkan bawang bombay, tumis sampai bawang bombay mulai transparan
  2. Masukkan cabai rawit merah dan cabai hijau serta jamur shitake, aduk rata, masak sampai harum, tambahkan saus spaghetti dan merica bubuk, aduk rata, masak hingga jamur matang
  3. Angkat dan siramkan ke atas spaghetti
  4. Siap disantap

Tertarik dengan resep-resep pasta yang lain, silakan lihat di pasta ya...

Nah mudah sekali kan resep spaghetti saus jamur shitake cabai hijau ini, semoga bermanfaat, silakan mencoba dan semoga suka ya.

Sunday, August 9, 2015

Resep Fluffy Buttermilk Pancake

resep fluffy buttermilk pancake
Sebenarnya tidak ada niat buat fluffy buttermilk pancake ini, tiba-tiba saja ide ini muncul, langsung deh bilang ke Sophie, yuk buat pancake. Iya..iya..Pipi mix cake..begitu katanya. Wah dia senang sekali kalau sudah diajak sibuk-sibuk di dapur. 

Kemudian bapaknya tanya Sophie, pipi mau buat apa? buat pancake katanya..he he he..duh gaya dia, serasa dia saja yang akan buat. Nah dengan tidak sabar mulai deh dia sibuk ambil bangku yang biasa dia suka pakai kalau dia ikutan sibuk di dapur. 

Sibuk saja dia, berkali-kali saya bilang sabar ya, siapkan bahan-bahan dulu, nanti Pipi yang mix ya..iya ibu..katanya dengan manis. Okeh setelah semua bahan saya siapkan baru deh bagian mengocok telur saya serahkan kepada Sophie, tentu dengan embel-embel, hati-hati jangan sampai tumpah ya, iya..begitu katanya.

Nah ketika sudah bagian mencampur semua bahan, dia hanya saya ijinkan mengaduk sebentar saja supaya dia tahu saja, secara kalau sudah semua bahan dicampur selain banyak juga bahannya, takut tumpah donk, kemudian memang tidak boleh overmix.

Karena dia ikut andil, jadi tidak sabar dia menunggu hasilnya, dan ketika matang, langsung deh potong menjadi beberapa bagian, beri dia sepotong, dia ambil dengan garpu kemudian dia pergi sibuk dengan tabletnya. Ketika habis datang lagi, tambah ibu.. enak?begitu saya tanya dia, iya enak katanya, dan memang setelah saya cicip memang rasa pancake ini sesuai dengan selera Sophie, tidak manis dan ringan lembut. 

Memang biasanya pancake ini disajikan bersama dengan madu atau pun maple sirup ya. Atau taburi dengan gula halus juga enak. Hanya karena Sophie suka yang original, makanya tanpa tambahan apa-apa lagi. Nah tadinya mau foto pancake ini dengan dikucuri madu, ai ai nanti malah saya sendiri yang makan kalau dikucuri madu. Akhirnya ya foto apa adanya saja deh.

Untuk resep kali ini saya gunakan resep dari blognya Monique - Divas Can Cook - Fluffy Homemade Buttermilk Pancake. Dengan resep ini adonan yang dihasilkan sedikit encer ya, jadi kalau mau membuat pancake dengan ukuran yang diinginkan sebaiknya gunakan teflon yang sesuai ukurannya. Nah karena teflon saya diameter 16cm, maka pancake yang dihasilkan besar-besar.

Waktu buat pancake ini serasa buat martabak manis, he he he, jadi adonan pancake benar-benar bergelembung banyak ketika dimasak, wah sudah terbayang nih lembutnya, dan benar memang lembut hasilnya.

resep buttermilk pancake mudah
buttermilk pancake

Okey deh, berikut resepnya ya, silakan...

Resep Fluffy Buttermilk Pancake
untuk 8 buah pancake diameter 15-16cm
Bahan :
  • 2 cup tepung terigu serbaguna/protein sedang/segitiga biru (saya gunakan terpung terigu protein rendah/kunci biru) 
  • 2 sendok teh baking powder
  • 1 sendok teh baking soda
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 2 butir telur ukuran sedang
  • 1 cup susu cair hangat
  • 1 cup buttermilk hangat
  • 1/4 cup butter, lelehkan (jika menggunakan salted butter atau margarin, kurangi garam menjadi 1/2 sendok teh)
  • 1 sendok teh vanilla ekstrak

Cara membuat :
  1. Untuk membuat buttermilk : beri perasan 1 buah jeruk nipis ke dalam 1 cup susu hangat, aduk rata, diamkan kurang lebih selama 10 menit sampai susu bergumpal
  2. Ayak tepung terigu bersama dengan baking powder dan baking soda, kemudian campur dengan garam dan gula, aduk rata
  3. Di mangkuk ukuran sedang, kocok telur hingga ringan asal rata (kocok dengan balloon whisk)
  4. Masukkan susu hangat, buttermilk hangat dan butter leleh serta vanilla, aduk rata
  5. Buat lubang di tengah adonan tepung, perlahan tuangkan campuran telur dan susu, aduk rata dengan balloon whisk, aduk asal rata, jangan overmix (adonan tidak halus benar, masih ada gumpalan-gumpalan kecil)
  6. Panaskan teflon (sesuaikan ukuran teflon dengan ukuran pancake yang dikehendaki), tuang adonan secukupnya, sampai dirasa cukup ketebalannya (saya tuangkan 3 sendok sayur ke dalam teflon ukuran 16cm)
  7. Dengan api kecil, masak hingga permukaan pancake muncul gelembung udara, dan bagian tepi sudah mulai kering dan bagian bawah sudah kecoklatan, balik pancake perlahan dan masak hingga sisi baliknya matang dan kecoklatan
  8. Angkat dan lakukan sampai adonan habis
  9. Siap disantap kala hangat, kucuri dengan madu, sirup maple ataupun taburi dengan gula halus

resep pancake
pancake buttermilk

Tertarik dengan resep pancake yang lain..silakan lihat di pancake oatmeal chocochips, pancake apel ala smitten kitchen, pancake dengan susu kedelai

Nah semoga resep fluffy buttermilk pancake ini bisa bermanfaat ya, silakan mencoba dan semoga sesuai dengan selera ya.