Bakso Wortel Saus Lada Hitam - Monic's Simply Kitchen

Thursday, July 3, 2014

Bakso Wortel Saus Lada Hitam

cara membuat bakso saus lada hitam
bakso wortel saus lada hitam

Bakso wortel yang saya buat kemarin saya olah saja menjadi bakso wortel saus lada hitam. Nah rasanya enak lho...pedas lada hitamnya berpadu dengan sayuran yang masih renyah..mantap disantap dengan nasi hangat.

Selain bakso tentu saja saus lada hitam ini cocok juga dengan daging ayam dan daging sapi tentunya. Sperti yang sudah sering saya buat. Nah saya rasa tahu goreng disiram saus lada hitam ini bakalan enak juga. Hmmm lain kali saya coba juga nih...

Nah bakso wortel ini saya goreng dahulu baru kemudian disiram dengan saus lada hitamnya. Masih menghabiskan stok paprika makanya saya gunakan saja paprika sebagai campuran sausnya. Dan supaya lebih menambah serat maka saya masukkan juga brokoli. Hmmm jadinya lengkap kan...

Membuat saus lada hitamnya mudah sekali..nah sekarang lanjut ke resepnya saja ya...untuk resep bakso wortel isi telur puyuh silakan lihat di cara membuatnya di bakso wortel telur puyuh ya..

Bakso Wortel Saus Lada Hitam

Bahan :
  • 6 buah bakso wortel telur puyuh (atau bakso biasa secukupnya)
  • 100 gr brokoli, potong-potong
  • parika merah, kuning, hijau secukupnya potong sesuai selera
  • 1 buah bawang bombay ukuran sedang, iris memanjang
  • 5 siung bawang putih cincang
  • 1 1/2 sendok teh merica hitam, haluskan agak kasar
  • 1/4 sendok teh garam atau sesuai selera
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1/2 sendok makan tepung maizena larutkan dengan 150 ml air
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

 Cara membuat :
  1. Goreng bakso hingga kecoklatan, angkat dan sisihkan
  2. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum
  3. Tambahkan brokoli, aduk rata, masak sebentar
  4. Masukkan parika dan merica hitam, aduk rata
  5. Tambahkan saus tiram dan garam, aduk rata
  6. Masak sebentar hingga paprika matang tetapi masih renyah dan brokoli mulai berubah warna
  7. Tambahkan larutan tepung maizena
  8. Masak hingga meletup-letup
  9. Angkat dan siap disajikan

Nah mudah sekali kan membuat bakso wortel saus lada hitam ini..semoga tertarik ya dengan resep ini dan silakan mencoba..semoga suka ya...

Comments

Terima kasih sudah berkunjung ke sini dan mau meninggalkan komentar manis atau pertanyaan di sini. Komentar promosi produk dan jualan tidak akan saya tampilkan ya, begitu juga dengan nama URL yang saru. Dan untuk yang berkomentar anonymous mohon cantumkan nama ya biar saya tahu yang berkomentar siapa kan enak jadi bisa panggil mas atau mba. Terima kasih.
EmoticonEmoticon