ayam goreng tepung asam manis |
Masakan yang sudah lama ingin saya buat nih...ayam goreng tepung saus asam manis. Secara masakan ini memang jenis yang saya suka sebenarnya. Hanya karena belakangan ini membatasi jenis saus-sausan dan kecap-kecapan, maka akhirnya saya menunda-nunda terus untuk membuatnya.
Tetapi akhirnya saya buat juga nih masakan, secara sudah lama tidak makan yang beginian...sekali-sekali bolehlah ya menikmati saus-sausan ini..he he he..
Kalau dilihat prosesnya maka menurut saya nih masakan ini cukup mudah untuk dibuat. Dulu ibu saya sering masak asam manis begini, hanya saja biasa menggunakan ikan kakap, bukan ayam. Kemudian yang menjadi khasnya asam manis ibu saya pastinya standar ya..ada campuran kacang polongnya.
Hanya kali ini saya buat tanpa kacang polong, hanya ada tambahan paprika saja, secara ada stok paprika merah, kuning dan hijau yang sudah cukup lama mendekam di kulkas dan sudah mulai melunak. Kalau tidak cepat-cepat dimasak maka pastinya akan terbuang paprika tersebut.
ayam asam manis |
Untuk ayamnya sendiri saya gunakan ayam bagian dada tanpa kulit yang saya potong kotak, lalu saya bumbui dengan bawang putih bubuk, sedikit merica dan sedikit garam. Lalu saya simpan dahulu di dalam kulkas selama kurang lebih 1 jam. Baru kemudian saya celup dalam telur yang dikocok lepas. Kemudian masukkan ke dalam campuran tepung terigu dan tepung tapioka. Baru goreng deh...
Nah sekarang langsung ke resepnya saja ya...
Ayam Goreng Tepung Saus Asam Manis
Bahan :
- 400 gr daging dada ayam tanpa kulit, potong kotak sesuai selera
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh garam (sesuaikan dengan selera)
- 1 sendok teh bawang putih bubuk
- 1/4 cup tepung terigu protein sedang (60 gr)
- 1/4 cup tepung tapioka (60gr)
- 1/2 sendok teh daun peterseli kering/daun seledri kering (optional)
- 1 butir telur, kocok lepas
Bahan saus asam manis :
- 1 buah bawang bombay, iris memanjang
- 5 siung bawang putih, cincang halus
- 1 cm jahe, cincang halus
- paprika merah, kuning, hijau secukupnya sesuai selera, potong kotak
- 1 batang daun bawang, potong serong
- 5 sendok makan saus tomat
- 2 sendok makan saus sambal
- 1 sendok teh gula pasir
- garam secukupnya sesuai selera
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 100 ml air
- 1/2 sendok makan tepung tapioka yang dilarutkan dengan 75 ml air
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat :
- Lumuri potongan daging ayam dengan garam, merica dan bawang putih bubuk, diamkan di dalam kulkas selama kurang lebih 1 jam
- Di mangkuk ukuran sedang, campur tepung terigu dan tepung tapioka serta daun peterseli keirng, aduk rata.
- Celupkan potongan daging ayam ke dalam kocokan telur, lalu masukkan sedikit demi sedikit ke dalam campuran tepung, remas-remas sehingga tepung rata melapisi bagian ayam
- Goreng dalam minyak panas dengan api sedang hingga matang dan garing
- Angkat jika sudah garing dan mulai kecoklatan
- Tiriskan dan sisihkan
Cara membuat saus :
- Tumis bawang putih, jahe dan bawang bombay hingga harum dan bawang bombay layu
- Masukkan parika, masak sebentar saja
- Masukkan daun bawang, aduk rata
- Tambahkan saus tomat dan saus sambal. aduk rata
- Beri air, masak hingga mendidih
- Tambahkan gula, merica bubuk dan garam, cicipi rasanya
- Beri larutan tepung tapioka, masak hingga meletup
- Angkat dan siramkan ke atas potongan ayam goreng tepung
ayam goreng tepung |
Nah mudah kan membuat ayam goreng tepung saus asam manis ini...semoga tertarik untuk mencoba membuatnya sendiri ya...semoga suka...
yummy kelihatan enak neh resep ayam ini, patut dicoba
ReplyDeleteTerima kasih, silakan dicoba....
Delete