Soft Pretzel Oatmeal Praktis
Soft Pretzel Oatmeal Praktis |
Kali ini membuat soft pretzel oatmeal yang cukup praktis. Halah..walaupun bentuknya aneh ya..tetapi rasa soft pretzel ini lumayan enak lho. Ya..baru kali ini saya mencoba membuat soft pretzel sendiri.
Soft pretzel yang saya buat kali ini berdasarkan resep 30 minutes homemade soft pretzel sally baking addiction. Yup..saya tertarik membuat pretzel dengan resep ini karena sangat mudah sekali membuatnya serta yang pasti bahannya sederhana saja. Nah resep ini menjadi resep popular di website sally..makanya saya semakin tertarik untuk mencobanya.
Hmmm soft pretzel kali ini tanpa proses boiled baking soda bath ya...yaitu proses mencelupkan adonan pretzel ke dalam larutan baking soda dan air mendidih. Di mana proses ini memang menjadikan proses yang khas untuk membuat pretzel. Proses ini bertujuan untuk memberikan warna yang bagus pada pretzel yaitu warna kecoklatan tetapi bagian dalamnya tetap berwarna putih.
Mungkin lain kali saya mau mencoba membuat soft pretzel dengan menggunakan metode ini...yup next time...
Nah kembali ke soft pretzel yang kali ini saya buat..saya menggunakan tepung oatmeal juga..secara suka sekali membuat sesuatu dengan menggunakan oatmeal. Hasilnya tentu saja sedikit padat..tetapi tetap lembut.