Membuat Lumpia Sayuran 1st Time - Monic's Simply Kitchen

Monday, March 10, 2014

Membuat Lumpia Sayuran 1st Time

resep lumpia sayuran renyah
Lumpia Sayuran

Kalau suka jalan-jalan ke food blogs pasti bawaannya ingin mencoba resep masakan yang ada. Nah membuat lumpia sayuran 1st time ini ya akibat blogwalking deh..he he he...
Ide membuat lumpia ini saya dapatkan dari site mba Endang JTT lumpia isi daging sapi, wortel dan tauge kemudian sempat baca-baca juga di site mba Diah Didi resep lumpia semarang.

Nah jadinya saya tidak pakai patokan pastinya pakai resep yang mana, saya pakai bahan isi menggunakan bahan yang tersedia di dapur saja. Tetapi untuk kulitnya saya beli di pasar. Ah untunglah walaupun tinggal di Batam tetapi ada yang jual kulit lumpia. Nih berdasarkan keterangan mba Didi, maka kulit lumpia yang saya beli di pasar ini merupakan kulit yang cara membuatnya dengan dioles, karena kulitya tipis dan adonan yang digunakan kental, karena di kulit lumpia ini saya lihat ada gumpalan adonan di kulitnya. Dan memang dengan menggunakan kulit lumpia jenis ini maka lumpianya renyah.
kulit lumpia resep lumpia sayuran
kulit lumpia siap pakai


Sebenarnya saya belum pernah nih makan lumpia semarang yang benar-benar dari Semarang. Pernah makan lumpia semarang tetapi belinya si Surabaya..he he he..karena di Surabaya banyak juga sih yang jualan lumpia. Dulu malah ada favorit saya yang jualan Bapak-bapak menggunakan sepeda. Bapak ini suka jualan di area kampus ITS, ya jadinya sering beli. Dan saya suka, apalagi ada rasa rebung yang kuat itu..malah kata saya enak. Hanya saya tidak suka memakan daun kucai ya atau daun bawng mini itu..jadi saya hanya makan dengan cocolan saus dan cabai rawit saja.

Berhubung dua hari yang lalu beli rebung di swalayan, kemudian juga sudah beli kulit lumpia, maka kemarin membuat lumpia sayuran for the 1st time. Menurut saya yang belum terbiasa agak susah juga ya menggulung kulitnya kemudian merekatkannya. Ukuran lumpia tidak sama besar he he he..Kemudian merekatkannya agak susah, malah ada yang kulitnya terbuka, tetapi untungnya isinya tidak keluar.
Saya gunakan campuran air dan tepung untuk merekatkan kulit lumpia. Nah mungkin karena kurang kental kali ya larutannya. Atau memang bagusnya menggunakan putih telur saja kali ya untuk merekatkan kulit lumpia ini. Mungkin lain kali saya coba dengan putih telur.
resep masakan lumpia sayuran
lumpia sebelum digoreng
Untuk isi saya gunakan tauge, wortel yang diparut kasar, buncis yang diiris tipis, daun bawang iris tipis, rebung (sedikit saja, makanya tidak terlalu berasa rebung), telur serta daging ayam cincang yang dimarinate dengan kecap asin, kecap manis, saus tiram serta merica bubuk dan minyak wijen. Nah lengkap deh ya isinya..enak juga jadi rame ha ha ha...

Ok deh langsung saja lihat resepnya ya...

Lumpia Sayuran 

Bahan :
  • kulit lumpia secukupnya (kurang lebih 24 kulit untuk 12 buah lumpia)
  • 150 gr daging ayam cincang
  • 50 gr buncis, iris tipis
  • 80 gr rebung, potong kecil lalu iris tipis
  • 100 gr tauge
  • 1 buah wortel ukuran sedang, parut kasar
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 4 siung bawang putih, cincang
  • 1 buah bawang bombay ukuran sedang, potong ukuran kecil
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • garam secukupnya (jika dirasa kurang asin)
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu marinate :
  • 1 sendok teh kecap asin
  • 1 sendok teh kecap manis
  • 1 sendok teh saus tiram
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh minyak wijen 

Bahan perekat : campur dan aduk rata
  • 1 sendok makan tepung terigu
  • 2 sendok makan air

Cara membuat :
  1. Campur daging ayam cincang dengan bumbu marinate, diamkan selama kurnag lebih 15 - 30 menit
  2. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum
  3. Masukkan daging ayam cincang, aduk rata
  4. Tambahkan wortel, aduk rata, masak sebentar
  5. Tambahkan buncis, daun bawang, rebung, aduk sebentar
  6. Masukkan tauge, masak sampai sayuran matang
  7. Tambahkan telur kocok, aduk rata
  8. Masak kembali sampai tumisan kering
  9. Tambahkan saus tiram, kecap asin dan merica bubuk
  10. Tambahkan garam jika perlu, cicipi rasanya
  11. Matikan api dan angkat kemudian dinginkan 
  12. Siapkan kulit lumpia, ambil 2 lembar kulit lumpia
  13. Isi dengan 2 sendok makan bahan isi
  14. Gulung 1 putaran sambil rapatkan bahan isi, lipat bagian samping kiri dan kanan
  15. Gulung kembali dan rekatkan bagian ujungnya dengan bahan perekat
  16. Lakukan hingga kulit habis. 
  17. Atau bisa juga buat beberapa buah lantas langsung digoreng sambil membuat yang berikutnya.
Catatan :
Perhatikan supaya bahan isi kering ya karena kalau masih basah kulit lumpia bisa sobek dan isi bakalan keluar. Nah tips dari mba Endang JTT, gunakan tisu dapur untuk mengeringkan bahan isi. 

resep lumpia sayuran renyah
lumpia sayuran
Nah ternyata walaupun for the 1st time membuat lumpia sayuran ternyata jadi juga..dan rasanya ya lumayanlah..he he he menghibur diri sendiri..
Ok deh selamat mencoba, semoga suka ya..

Comments

Terima kasih sudah berkunjung ke sini dan mau meninggalkan komentar manis atau pertanyaan di sini. Komentar promosi produk dan jualan tidak akan saya tampilkan ya, begitu juga dengan nama URL yang saru. Dan untuk yang berkomentar anonymous mohon cantumkan nama ya biar saya tahu yang berkomentar siapa kan enak jadi bisa panggil mas atau mba. Terima kasih.
EmoticonEmoticon