Putbaechu Doenjang Muchim (Sawi Tauco) |
Belum pernah makan..apalagi masak masakan korea..nah yang ini paling simple yang saya temukan..Putbaechu Doenjang Muchim. Kalau istilah saya sawi tauco. Ini merupakan salad yang menggunakan putbaechu yang artinya young cabbage dibumbui dengan doenjang yang artinya kacang kedelai yang sudah difermentasi khas Korea. Hmmmm pastinya doenjang ini memang special fermented soy bean. Nah mau cari dimana ya doenjang ini...hmm akhirnya pakai salted soy bean saja deh...tauco.
Dari penampakannya sepertinya beda tauco dan doenjang ini..kalau doenjang kacang kedelainya agak hancur. Mengenai rasa belum pernah tahu deh..jadi penasaran. Tetapi dengan tauco ternyata enak lho...walaupun cenderung asin.
Pada dasarnya bisa kok menggunakan sayuran yang lain, seperti bayam, kale, baby bok choy, ataupun sawi putih (napa cabbage). Kemudian jika mau pedas bisa ditambahhkan cabai bubuk khas korea....hmmm kalau tidak ada sepertinya bisa dengan cabai bubuk biasa atau juga paprika bubuk. Nah jika mau sedikit manis bisa juga tambahkan gula. Begitu kata Ms. Hyosun Ro yang empunya resep.
Tetapi Ms. Ro membuatnya simple saja tanpa tambahan cabai dan gula...jadi saya coba ikuti saja resep aslinya. Yang suka silakan modifikasi sendiri ya...
Walaupun simple sekali tetapi rasanya enak lho...sayang saya tidak bisa banyak makan ini karena terlalu asin..jadinya hanya makan sedikit sekedar mencicipi. Nah saya juga coba yang versi campur irisan tomat..ternyata enak juga.
Nah berikut resepnya ya...
Putbaechu Doenjang Muchim
Ingredients :
- 2 bunches young cabbage, putbaechu (about 10 ounces each)
- 1 tablespoon (or to taste) doenjang, fermented soybean paste
- 2 teaspoons sesame oil
- 1 teaspoon sesame seeds
Directions :
- Trim off the roots from the cabbage. Wash thoroughly until there is no sand in the water.
- Bring a large pot of water to a rapid boil. Add a tablespoon of salt. Blanch the cabbage until the white parts turn soft, 4 to 5 minutes. Remove the cabbage from the pot and shock in cold water to stop the cooking.
- Drain and squeeze out water. Cut into 2 to 3-inch lengths.
- Add the remaining ingredients and mix everything well by hand. Let it sit for 10 to 20 minutes before serving for the flavor of the seasonings to seep into the cabbage.
Sawi Tauco
Bahan :
- 3 buah sawi berat kurang lebih 200 gr
- 2 sendok teh tauco
- 1/4 sendok teh minyak wijen
- 1 sendok teh wijen sangrai
Cara membuat :
- Cuci bersih sawi, rebus sampai lunak tetapi masih crunchy
- Dinginkan, potong-potong ukuran kira-kira 3 cm (sesuai selera)
- Letakkan di mangkuk, beri tauco dan minyak wijen, aduk dengan tangan
- Beri taburan wijen sangrai di atasnya (atau kalau suka seperti resep aslinya campur saja wijen sangrainya bersamaan dengan tauco dan minyak wijen)
- Biarkan selama kurang lebih 10 - 20 menit sebelum disajikan supaya lebih meresap
- Siap dihidangkan
Nah mudah sekali kan resep Putbaechu Doenjang Muchim (Sawi Tauco) ini...wah semoga tertarik ya...silakan mencoba..semoga suka...